Yayasan Penabulu

Follow

This company has no active jobs

Yayasan Penabulu

About Us

Yayasan Penabulu

didirikan di Jakarta sejak tahun 2002, dan disahkan oleh notaris Riana Hutapea, notaris di Jakarta melalui Akta no.1 tertanggal 22 Oktober 2003. Sejak berdirinya, Penabulu telah meletakkan visinya pada keberdayaan organisasi masyarakat sipil Indonesia.

Mitra dalam Keberlanjutan

Arah dan ukuran keberhasilan pembangunan berkelanjutan masa depan akan sangat ditentukan seberapa besar irisan sinergi dapat dibangun secara kolektif oleh tiga aktor pelaku pembangunan: pemerintah, sektor bisnis dan masyarakat sipil. Karena perubahan peran masing-masing mitra dan saling meningkatnya ketergantungan antara para pihak, maka peran kemitraan dalam pembangunan telah menjadi perhatian utama kami saat ini. Dalam skema perubahan ini, sektor masyarakat sipil merupakan mitra strategis. Peran masyarakat sipil dalam pembangunan berkelanjutan akan terus meningkat secara signifikan. Pembangunan yang bermakna, berorientasi jangka panjang dan berkelanjutan memerlukan keterlibatan penuh dari sektor masyarakat sipil. Kebutuhan peran yang kuat dari sektor masyarakat sipil adalah sudut pandang baru dalam konstelasi kemitraan untuk pembangunan berkelanjutan. Penguatan pilar masyarakat sipil dalam jangka panjang akan membutuhkan dukungan penuh dari sektor publik dan swasta. Keseimbangan posisi, peran dan kekuatan masing-masing sektor akan dapat memperbesar irisan sinergi antara tiga mitra pembangunan; dan menentukan seberapa jauh keberhasilan upaya pembangunan berkelanjutan dapat dicapai secara kolektif.

Visi

Masyarakat sipil Indonesia yang berdaya

Misi

Mendorong keberdayaan dan keberlanjutan posisi dan peran organisasi masyarakat sipil di Indonesia melalui upaya penguatan kapasitas dan kapabilitas organisasi; mobilisasi, pengelolaan dan penyaluran sumber daya; pengembangan kemitraan setara antar sektor pembangunan serta penggalangan partisipasi dan keterlibatan publik seluas-luasnya.

NGO Job Search

CONTACT US

How we can help ? Please feel free to CONTACT US

About us / Disclaimer

DevJobsIndo.ORG is not affiliated with devjobsindo yahoo mailing groups.MORE